Basis Data Beasiswa Jepang
Informasi beasiswa bagi pelajar Nusantara untuk studi di Jepang

◀ Kembali ke Daftar Beasiswa

Nagoya University Global 30 Undergraduate Scholarship

Sekolah tujuan : Nagoya University
Jenjang : S1
Bidang studi : 6 program yang mencakup IPA dan IPS
Sasaran penerima : Pelamar terbaik program G30 Nagoya University
Besar beasiswa : Biaya sekolah (tuition fee) dan biaya hidup ¥ 500.000/tahun
Durasi : 4 tahun dengan evaluasi tiap 1 tahun
Beasiswa ganda : Diperbolehkan menerima beasiswa lain yang kurang dari ¥ 500.000 / tahun
Jadwal pendaftaran : Sekitar November–Desember dan Januari–Februari

Terakhir diperbaharui: 2024-03-03 17:56 Waktu Standar Jepang

Sesuai namanya, beasiswa ini adalah beasiswa yang diperuntukkan bagi pelamar program G30 (Global 30, program pendidikan berbahasa Inggris yang didukung oleh Pemerintah Jepang) di Universitas Nagoya. Berdasarkan kriteria evaluasinya, beasiswa ini dapat digolongkan sebagai beasiswa merit-based dan need-based sekaligus karena pihak penyeleksi mempertimbangkan prestasi akademik, non-akademik, dan ekstrakurikuler serta kebutuhan finansial [Referensi] [Ref] dari setiap pelamar.

Besaran dan Durasi Beasiswa

Berikut adalah biaya yang ditanggung oleh beasiswa ini: [Ref]

Program dan Rumpun Ilmu yang Tersedia

Di dalam program sarjana G30 Universitas Nagoya, terdapat 6 program utama yang mencakup bidang IPA dan IPS. Daftar program-program tersebut adalah sebagaimana berikut: [Ref] [Ref]

Tabel ini dapat di-scroll secara horizontal

Program School Degree Focus of Study
Automotive Engineering School of Engineering (Mechanical Engineering) Bachelor of Engineering
  • Basic engineering
  • Core mechanical engineering
  • Advanced automotive technology
School of Engineering (Electrical, Electronic/Information Engineering) Bachelor of Engineering
  • Basic engineering
  • Core electrical/information engineering
  • Advanced automotive technology
Biological Science School of Science Bachelor of Science
  • Molecular, cellular, & developmental biology
  • Biochemistry, biophysics, & structural biology
  • Neuroscience
  • Plant science
  • Genome science
School of Agricultural Science Bachelor of Agricultural Science
  • Applied microbiology
  • Biotechnology
  • Food and nutrition sciences
  • Applied biochemistry and chemical biology
  • Applied plant sciences
Chemistry School of Science Bachelor of Science
  • Nanotechnology
  • Biological chemistry
  • Chemical synthesis and catalysis
School of Engineering Bachelor of Engineering
  • Applied chemistry
  • Biotechnology
Physics School of Science Bachelor of Science
  • Astrophysics
  • Elementary particle physics
  • Condensed matter physics
  • Biophysics
Social Sciences School of Law Bachelor of Law
  • Law
  • Political Science
School of Economics Bachelor of Economics
  • Economics
  • Business administration
Japan-in-Asia Cultural Studies School of Humanities Bachelor of Arts
  • Modern literature
  • Cinema
  • Modern history

Metode dan Periode Pendaftaran

Pendaftaran beasiswa ini diselenggarakan bersamaan dengan pendaftaran program sarjana G30 Universitas Nagoya. Bagi peserta yang ingin melamar beasiswa ini, dipersyaratkan untuk mengisi dan mengirimkan Scholarship Application Form [Ref] bersamaan dengan dokumen-dokumen lain yang digunakan untuk mendaftar ke program G30. Silakan cek halaman berikut untuk mendapatkan tautan terbaru Scholarship Application Form:
https://admissions.g30.nagoya-u.ac.jp/studentlife/tuition/.

Setiap tahunnya, terdapat dua gelombang pendaftaran untuk program sarjana G30 Universitas Nagoya: November–Desember dan Januari–Februari. Meski demikian, setiap peserta hanya dapat melamar pada satu periode setiap tahunnya; [Ref] peserta yang melamar di periode pertama tidak dapat melamar di periode kedua dan begitu pula sebaliknya.

Penting juga untuk diperhatikan bahwa sebagian school/program hanya menerima pendaftaran pada gelombang pertama (tidak menerima pendaftaran pada gelombang kedua); berikut adalah daftarnya: [Ref]

Pendaftaran untuk periode masuk 2024 sudah ditutup dan kita sedang menunggu jadwal untuk periode masuk 2025. Sebagai referensi, berikut adalah jadwal pendaftaran untuk periode masuk 2024: [Ref] [Ref]

Tahapan Tanggal dan Waktu
Sesuai Waktu Standar Jepang
Gelombang I Gelombang II
Sistem Pendaftaran Daring dibuka 10 November 2023 09:00 12 Januari 2024 09:00
Tenggat waktu pendaftaran 12 Desember 2023 16:00 1 Februari 2024 16:00
Pengumuman hasil seleksi final Pertengahan Maret 2024 Pertengahan Mei 2024

Mengenai panduan pendaftaran selengkapnya, silakan mengakses tautan resmi berikut: https://admissions.g30.nagoya-u.ac.jp/admissions/undergraduate/.

Ganbatte kudasai dan semoga sukses.

Riwayat Artikel